MATALENSAINDONESIA, Jakarta – Ketua Umum PKB sekaligus Menko PMK, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, menanggapi kabar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati yang disebut-sebut telah mengajukan pengunduran diri di kediaman Presiden Prabowo Subianto, Hambalang, Bogor.
Isu pengunduran diri Sri Mulyani mencuat setelah rumah pribadinya di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, dijarah massa pada Minggu (31/8/2025) dini hari.
Menjawab pertanyaan wartawan, Cak Imin singkat menyatakan dirinya tidak mengetahui kebenaran kabar tersebut. “Ah, nggak tahu saya,” ujarnya di Istana Negara, Jakarta, Minggu (31/8/2025).
Cak Imin mengatakan kehadirannya di Istana untuk memenuhi undangan Presiden Prabowo. Ia menyebut agenda hari ini juga akan ditutup dengan rapat kabinet.
“Hari ini saya bersama siapa saya nggak tahu, pokoknya ada pertemuan dengan presiden. Terus yang kedua, nanti akan ada rapat kabinet,” tambahnya.
